Kamis, 25 April 2024
  • (0473) 21258
  • dtphp@luwuutarakab.go.id

Mentan Beri Bantuan Bibit Kakao dan Cengkeh untuk Luwu Utara

Mentan Beri Bantuan Bibit Kakao dan Cengkeh untuk Luwu Utara Kadis TPHP Luwu Utara, Agussalim Lambong menjabat tangan Menteri Pertanian RI, Amran Sulaiman (kanan)

INPUTSULSEL.com. LUWU UTARA — Pemerintah Pusat melalui Kementrian Pertanian RI menyerahkan bantuan bibit tanaman Kakao dan Bibit Tanaman Cengkeh untuk Kabupaten Luwu Utara.

Bantuan itu diserahkan langsung Mentri Pertanian RI (Mentan), Amran Sulaiman saat mengunjungi Kabupaten Tana Toraja dalam agenda Bedah Kemiskinan Berbasis Pertanian Menuju Petani Sejahtera, Selasa (24/4/2018).

Kegiatan tersebut juga dirangkaikan dengan pemberian bantuan bibit untuk Kabupaten yang ada di Sulawesi Selatan (SulSel) dimana Kabupaten Luwu Utara menerima bibit Kakao sebanyak 300 Ha dan bibit Cengkeh 150 Ha.

Dinas Tanaman Pangan Holtikultura dan Perkebunan (TPHP) Luwu Utara, Agussalim Lambong yang turut hadir dalam kegiatan itu mengaku bersyukur dengan adanya bantuan bibit tersebut.

“Semoga bantuan ini bisa lebih meningkatkan kesejahteraan petani Luwu Utara,” kata Agussalim Lambong, Rabu (25/4/2018).

Ia juga menuturkan bahwa Pemerintah Kabupaten Luwu Utara terus berupaya untuk mensejahterakan petani.

“Komitmen kita jelas yakni meningkatkan kesejahteraan petani,” paparnya. (*)